Thursday, May 28, 2015

Penyebab Pria Muda Sering Ejakulasi Dini

Penyebab Pria Muda Sering Ejakulasi Dini - Ejakulasi dini adalah salah satu masalah yang umum mempengaruhi kehidupan seksual pria. Tidak hanya pada pria yang telah aktif secara seksual, mereka yang belum aktif atau pria muda yang baru saja menikah, juga sering kali menghadapi masalah ejakulasi dini.

Penyebab Pria Muda Sering Ejakulasi Dini

Penyebab Pria Muda Sering Ejakulasi Dini
"Memang banyak pria muda yang mengalami ejakulasi dini. Bahkan 60 persen pasangan yang baru menikah mengeluhkan ejakulasi dini, karena suami belum mampu mengontrol ereksi," tutur dokter spesialis Andrologi, Heru H Oentoeng, MRepro, SpAnd, FIAS, FECSM, dalam acara bersama Pfizer, di Jakarta, Rabu, 27 Mei 2015.

Ejakulasi adalah kondisi di mana alat kelamin pria bereksi dan mengeluarkan semen, yaitu cairan yang terdiri dari urin dan sperma. Ejakulasi dini, menurut dokter Heru, adalah ketidakmampuan pria dalam mengontrol ereksi sehingga hubungan seks menjadi lebih cepat dan tidak memuaskan pasangan. Ketidakmampuan pria, terutama pria muda, dalam mengontrol ini dapat disebabkan beberapa hal.

"Ini bisa karena laki-lakinya terlalu cepat terangsang, baru 'disentuh' sudah ejakulasi, misalnya. Ini biasanya dialami saat pertama kali berhubungan. Penyebab lain bisa karena kebiasaan masturbasi yang mendorong ejakulasi terjadi terlalu cepat. Faktor-faktor tersebut menyebabkan masalah yang disebut sebagai ejakulasi dini primer," jelasnya.

Ejakulasi dini primer, lebih lanjut lagi, disebabkan oleh ketidakmampuan otak dalam mengontrol hasrat seksual dengan ekspektasi yang memicu kesenangan berlebih. Dengan ini, otak akan menekan hormon dan alat kelamin untuk dapat bekerja lebih dini sebelum dibutuhkan dan pada waktu yang tidak tepat.

Sumber : www.okezone.com


EmoticonEmoticon